Apa itu Fitur Layanan Pesan Antar

Layanan Pesan Antar merupakan salah satu fitur di menu pelanggan yang di mana pengguna bisa menggunakannya untuk mendukung layanan pengambilan produk seperti gofood dan grabfood. Yang berarti ketika menggunakan layanan seperti gofood dan gofood, maka bisa memanfaatkan fitur ini.

Namun perlu diketahui, bahwa fitur ini hanya berguna sebagai pencatatan saja, dan belum bisa terkoneksi secara langsung. Fitur ini mempermudah pengguna dalam pencatatan khususnya pada layanan gofood maupun grabfood.

Pada fitur ini pengguna bisa mengatur potongan bagi hasil. Sehingga nantinya tidak perlu bingung lagi untuk mengatur ptotongan bagi hasil.


Sedangkan agar potongan bagi hasil ini otomatis ditambahkan ke harga awal prduk, maka bisa mencentang Tambahkan harga dengan potongan sehingga nantinya harga produk adalah harga awal + potongan bagi hasil.

Misal : Harga Jus Jeruk 15.000, dan menggunakan layanan pesan antar dengan potongan bagi hasilnya 10% dari harga awal produk, maka perhitungannya : 15.000 + 10% X 15.000 = 16.500.

Namun jika ingin mengatur harga secara manual bisa menambahkan harga pada daftar harga pelanggan .

Apakah Jawaban Ini Membantu?